Minggu, 26 Januari 2020

PULUHAN REMAJA DIAMANKAN POLRES TASIKMALAYA KARNA KEDAPATAN SEDANG BERPESTA MIRAS

PULUHAN REMAJA DIAMANKAN POLRES TASIKMALAYA KARNA KEDAPATAN SEDANG BERPESTA MIRAS

PULUHAN REMAJA DIAMANKAN POLRES TASIKMALAYA KARNA KEDAPATAN SEDANG BERPESTA MIRAS

Belasan pemuda diamankan tim petugas gabungan Polres Tasikmalaya Kota, karena kedapatan tengah pesta minuman keras (miras), pada hari Minggu 26 Januari 2020 dini hari. Pesta miras digelar di tepi jalan pusat kota Jalan KHZ Mustofa (Hazet). Botol bekas miras juga diamankan. Oleh Petugas juga menemukan sebuah pisau lipat besar dari seorang pemuda. Tak hanya di kawasan Hazet, petugas gabungan dari beberapa satuan ini juga mendapati sejumlah remaja laki-laki dan perempuan tengah berkerumun dan petugas menemukan miras.

Kabag Ops Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Sohet, mengatakan bahwa tim gabungan yang terlibat operasi yakni Satreskrim, Satsabhara, Satintel serta Satnarkoba. "Operasi bersifat gabungan untuk memudahkan penanganan di lapangan. Karena tidak hanya miras yang jadi sasaran, tapi juga narkoba dan senjata tajam," ujar Sohet. Belasan pemuda tanggung yang terjaring razia hanya mendapat pembinaan. Mereka juga disuruh menandatangani pernyataan tidak akan mengulang lagi perbuatannya. "Pada saat terjaring razia, mereka juga tidak berbuat onar," kata Sohet. Mengonsumsi dan mengedarkan miras sendiri hanya dijerat tindak pidana ringan, setelah mendapat pembinaan, mereka pun dilepas kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SEORANG SOPIR TRUK BATU BARA MENDADAK TEWAS DI WARUNG KOPI

SEORANG SOPIR TRUK BATU BARA MENDADAK TEWAS DI WARUNG KOPI  Hingga saat ini penyebab meninggalnya sopir truk batu bara, Rudi (54) di Ke...